• REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
Senin, November 24, 2025
Aksipost.com
  • HOME
  • HEADLINE
  • HUKRIM
  • NASIONAL
  • ADVERTORIAL
  • DAERAH
  • DEMOKRASI
  • EKONOMI
  • MILENIAL
  • PENDIDIKAN
No Result
View All Result
  • HOME
  • HEADLINE
  • HUKRIM
  • NASIONAL
  • ADVERTORIAL
  • DAERAH
  • DEMOKRASI
  • EKONOMI
  • MILENIAL
  • PENDIDIKAN
No Result
View All Result
Aksipost.com
No Result
View All Result
Tiga Komoditas Agak Tersendat, Mentan: Karena Masih Impor

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo/net

Syahrul Yasin Limpo Bilang Selama Corona Ekspor Pertanian Rp359,5 T

11 Desember 2020
in EKONOMI, HEADLINE

MENTERI Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo menyatakan nilai ekspor pertanian selama pandemi COVID-19 periode Januari hingga Oktober 2020 senilai Rp359,5 triliun, naik sebesar 11,6 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2019.

“Sub sektor perkebunan menjadi penyumbang terbesar ekspor di sektor pertanian dengan kontribusi sebesar Rp326,86 triliun atau 90,92 persen,” kata Mentan Syahrul Yasin Limpo di Tangerang, Banten, Kamis (10/12).

Berita Lainnya

Kisah Perjuangan Nomor Ijazah Ganda Korban Anggota DPRD Jambi, Endres Chan Resmi Dilantik Jadi Letda TNI

Proses PI 10 Persen Wilayah Kerja Jabung Memasuki Tahapan Pembukaan Data

Update Kasus Amrizal Anggota DPRD Jambi Partai Golkar: 3 Bulan Lebih Naik Penyidikan, Ini Kata Kapolda Sumbar

Mentan mengatakan masalah tersebut pada acara puncak Hari Perkebunan ke-63 yang digelar di Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.

Menurut dia, nilai ekspor komoditi pertanian tersebut berdasarkan catatan Badan Pusat Statistik (BPS) dengan tujuan ke China, India, Amerika Serikat dan beberapa negara di Eropa.

Adapun ekspor komoditas perkebunan yang melonjak pada Januari-Oktober paling besar disumbang oleh komoditas kelapa sawit, karet, kakao, kelapa dan kopi.

Sedangkan komoditi pertanian yang diekspor tersebut berupa kepala sawit, karet, kopi, kelapa dan kakao (coklat).

Dia menambahkan sub sektor perkebunan mampu memberikan kontribusi nyata dalam peningkatan pendapatan negara, karena perkebunan harus menjadi perhatian bersama.

“Peringatan Hari Perkebunan harusnya mampu menjadi pemacu semangat dan motivasi dalam mengambil peranan untuk pemulihan ekonomi nasional,” kata mantan Gubernur Sulawesi Selatan itu.

Demikian pula peringatan ini juga diharapkan bisa menjadi momentum bersama untuk menyusun strategi pengoptimalan ekspor komoditi kebun era revolusi industri 4.0.

Dia mengatakan peluang ekspor komoditi perkebunan sebagai salah satu sumber devisa negara masih terus meningkat meskipun di tengah pandemi COVID-19.

Mentan menambahkan sub sektor perkebunan perlu mendapat perhatian serius dari semua pihak, termasuk BUMN dan pihak swasta, sehingga diharapkan nantinya terbangun korporasi petani.

Bahkan petani dan pekebun harus berada dan menjadi mitra swasta dan BUMN, sehingga terangkat pendapatan dan untuk kesejahteraan mereka.

Pihak Kementan terus berupaya dalam pengembangan aneka komoditas strategis perkebunan dalam kerangka program Gerakan Peningkatan Produksi, Nilai Tambah dan Daya Saing Perkebunan (Grasida).

Pada kesempatan itu, pihak Kementan juga memberikan penghargaan kepada para gubernur dan bupati yang berhasil mengembangkan sektor pertanian untuk tujuan ekspor seperti Gubernur Jabar, Jateng, Sulut, Sumsel, Jambi dan Sumut.

Sedangkan bupati yang mendapatkan penghargaan yakni Bupati Musi Banyu Asin (Muba), Bupati Bandung Barat dan Bupati Cianjur. (Red)

ShareTweetSend
Previous Post

Rizal Djalil Segera Duduk di Kursi Pesakitan

Next Post

Cek Endra dan Al Haris Klaim Jadi Gubernur Jambi, KPU Imbau Bersabar

Related Posts

Kisah Perjuangan Nomor Ijazah Ganda Korban Anggota DPRD Jambi, Endres Chan Resmi Dilantik Jadi Letda TNI

Kisah Perjuangan Nomor Ijazah Ganda Korban Anggota DPRD Jambi, Endres Chan Resmi Dilantik Jadi Letda TNI

24 November 2025
Proses PI 10 Persen Wilayah Kerja Jabung Memasuki Tahapan Pembukaan Data

Proses PI 10 Persen Wilayah Kerja Jabung Memasuki Tahapan Pembukaan Data

20 November 2025
Update Kasus Amrizal Anggota DPRD Jambi Partai Golkar: 3 Bulan Lebih Naik Penyidikan, Ini Kata Kapolda Sumbar

Update Kasus Amrizal Anggota DPRD Jambi Partai Golkar: 3 Bulan Lebih Naik Penyidikan, Ini Kata Kapolda Sumbar

19 November 2025
Bupati Tak Ingin Dengar ASN Tanjabtim Pindah dengan Bermacam Alasan

Dillah Hich Ogah Jadi Ketua DPD PAN Tanjabtim, Tetap Setia Bersama Pak Prabowo

16 November 2025
Saat Produk UMKM Buatan Mahasiswa Asal Kerinci Menasional Tidak Ditoleh Pemda

Saat Produk UMKM Buatan Mahasiswa Asal Kerinci Menasional Tidak Ditoleh Pemda

15 November 2025
Mendorong Kemandirian Ekonomi Desa: Djony Bunarto Tjondro Tegaskan Komitmen Astra Melalui Desa Sejahtera Astra Bajawa    

Mendorong Kemandirian Ekonomi Desa: Djony Bunarto Tjondro Tegaskan Komitmen Astra Melalui Desa Sejahtera Astra Bajawa   

11 November 2025
  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber

© 2024 PT Aksi Indah Pratiwi. All Rights Reserved. | Aksipost.com

No Result
View All Result
  • HOME
  • HEADLINE
  • HUKRIM
  • NASIONAL
  • ADVERTORIAL
  • DAERAH
  • DEMOKRASI
  • EKONOMI
  • MILENIAL
  • PENDIDIKAN

© 2024 PT Aksi Indah Pratiwi. All Rights Reserved. | Aksipost.com

Login to your account below

Forgotten Password?

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In