• REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
Sabtu, Januari 24, 2026
Aksipost.com
  • HOME
  • HEADLINE
  • HUKRIM
  • NASIONAL
  • ADVERTORIAL
  • DAERAH
  • DEMOKRASI
  • EKONOMI
  • MILENIAL
  • PENDIDIKAN
No Result
View All Result
  • HOME
  • HEADLINE
  • HUKRIM
  • NASIONAL
  • ADVERTORIAL
  • DAERAH
  • DEMOKRASI
  • EKONOMI
  • MILENIAL
  • PENDIDIKAN
No Result
View All Result
Aksipost.com
No Result
View All Result
Dukungan Komisi VII DPR RI untuk Al Haris yang Begitu Maksimal Mengurai Angkutan Batubara di Jalan Nasional

Dukungan Komisi VII DPR RI untuk Al Haris yang Begitu Maksimal Mengurai Angkutan Batubara di Jalan Nasional

6 Mei 2023
in HEADLINE

Jambi – Komisi VII DPR RI mendukung kebijakan Gubernur Jambi Al Haris mengurai persoalan angkutan batubara di Provinsi Jambi.

Disampaikan Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Eddy Soeparno usai melakukan audiensi dengan gubernur Jambi, pelaku usaha pertambangan, dan pelaku usaha yang melaksanakan pembangunan jalan khusus batubara di auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, kemarin, Jumat (05/05/2023).

Berita Lainnya

Duet Fadhil Arief – Anwar Sadat Tak Terbendung di Pilgub Jambi?

Malam Ini di Rumah Dinas, Gubernur Jambi Lantik 40 Orang Pejabat PUPR, Simak Namanya…

Perlindungan Terhadap Guru, Pak Prabowo Perlu Bentuk Dewan Khusus Guru

Eddy Soeparno mengatakan angkutan batubara menyebabkan permasalahan di Jambi, karena menyebabkan jalan nasional rusak dan menyebabkan kemacetan sehingga lalu lintas terganggu.

“Oleh sebab itu kita mencari solusi bagaimana kita melakukan percepatan pembangunan jalan agar ada solusi untuk jalan khusus batubara mengurangi beban pemanfaatan jalan nasional. Dan bagaimana jalan nasional itu masih bisa difungsikan secara terbatas agar perekonomian masyarakat yang sangat ketergantungan dengan sektor pertambangan masih bisa berjalan dan perekonomian daerah bisa digerakkan.
Ini kita cari solusinya, kita cari perimbangannya jalan terbaik seperti apa,” katanya.

Eddy Soeparno mengungkapkan dari diskusi tersebut banyak masukan yang didapat, dan Komisi VII DPR RI menilai kebijakan Gubernur Jambi untuk mengurai permasalahan angkutan batubara selama ini sudah maksimal.

“Kami mendapat banyak masukan dan kami merasa bahwa apa yang dilakukan oleh Bapak Gubernur bersama Pemprov itu sudah maksimal, tentu kami dukung upaya-upaya yang dilakukan Pak Gubernur dan Pemprov,” sebutnya.

Eddy Soeparno juga menyampaikan secara garis besar diskusi tersebut menghasilkan kesepakatan bahwa Komisi VII DPR RI mendukung upaya gubernur untuk mengurai permasalahan yang ada di Jambi terkait pemanfaatan jalan nasional.

“Jadi kita tidak serta merta mengatakan jalan nasional ditutup tidak, tapi kita mencari solusi adanya pembatasan dan lain-lain. Kita juga bekerjasama dengan Kementerian ESDM untuk mencari solusi tersebut,”

Sekjen PAN itu juga menghimbau agar pelaku usaha yakni pihak perusahaan tambang batubara melaksanakan kewajibannya.

“Termasuk juga dengan mereka yang berkomitmen membangun jalan khusus tersebut,” tambahnya lagi.

Gubernur Al Haris memaparkan mengenai kondisi aktual persoalan angkutan batubara. ”

“Ruas Jalan Nasional yang mengalami kemacetan itu sepanjang 223,3 kilometer, dimulai dari ruas jalan Sarolangun – Tembesi – Pelabuhan Talang Duku, dengan titik rawan kemacetan berada di ruas jalan Simpang V Tembesi – Simpang BBC Muara Bulian sepanjang 17 kilometer,” papar Gubernur Al Haris.

Al Haris juga menuturkan, Pemerintah Provinsi Jambi telah mempersiapkan langkah dan penanganan sistem transportasi di wilayah terdampak kemacetan. “Kita telah mempersiapkan langkah dan penanganan di wilayah terdampak kemacetan, salah satunya mempersiapkan jalan alternatif dari Simpang Karmeo – Kilangan,” tutur Gubernur Al Haris.

Al Haris mengungkapkan terkait progres Pembangunan Jalur Khusus Batubara. Ada 3 perusahaan yang telah bersedia membangun Jalur Khusus Batubara yakni PT. Putra Bulian Propertindo, PT. Inti Tirta, PT. Sinar Agung Sukses dan 2 perusahaan yang melalui Jalur Sungai yakni PT. Minemex Indonesia dan PT. Timur Samudera Sejahtera.

 

“Saya selaku pemerintah Provinsi Jambi sangat bangga sekali karena hadir khusus Komisi yang membidangi masalah ESDM yaitu tambang. Tadi bersama-sama forum tadi kami mendapat suport dari komisi VII, agar Pemerintah daerah dengan DPRD dan forkopimda tentunya mengatur dan bisa meminta pengusaha tambang untuk mematuhi apa yang kita atur itu, mulai dari jam tambang, tonase angkutannya, kemudian ke daratan layak atau tidaknya, jumlah dibatasi,” kata Al Haris.(Par)

ShareTweetSend
Previous Post

Lagi, Pemkab Muaro Jambi Terima Penghargaan Opini WTP

Next Post

Duh, Truk Batu Bara Parkir Sembarangan di Simpang Rimbo

Related Posts

Duet Fadhil Arief – Anwar Sadat Tak Terbendung di Pilgub Jambi?

Duet Fadhil Arief – Anwar Sadat Tak Terbendung di Pilgub Jambi?

21 Januari 2026
Lewat Anjungan Mengenali Posisi Jambi Dimata Internasional, Emang Bisa?

Malam Ini di Rumah Dinas, Gubernur Jambi Lantik 40 Orang Pejabat PUPR, Simak Namanya…

20 Januari 2026
Perlindungan Terhadap Guru, Pak Prabowo Perlu Bentuk Dewan Khusus Guru

Perlindungan Terhadap Guru, Pak Prabowo Perlu Bentuk Dewan Khusus Guru

18 Januari 2026
Pasar Ekspor Jambi Terancam Dikuasai Provinsi-provinsi Tetangga Jika Mengandalkan Pelabuhan Talang Duku

Pasar Ekspor Jambi Terancam Dikuasai Provinsi-provinsi Tetangga Jika Mengandalkan Pelabuhan Talang Duku

18 Januari 2026
Hidup Terasa Mulia Dimulai dari Hormati Guru

Hidup Terasa Mulia Dimulai dari Hormati Guru

16 Januari 2026
Bea Cukai Dibekukan Soeharto, Mungkinkah Terulang di Era Prabowo, Anggota Pansus DPR RI Ungkap Kisah Perjuangan Soehardjo

Bea Cukai Dibekukan Soeharto, Mungkinkah Terulang di Era Prabowo, Anggota Pansus DPR RI Ungkap Kisah Perjuangan Soehardjo

14 Januari 2026
  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber

© 2024 PT Aksi Indah Pratiwi. All Rights Reserved. | Aksipost.com

No Result
View All Result
  • HOME
  • HEADLINE
  • HUKRIM
  • NASIONAL
  • ADVERTORIAL
  • DAERAH
  • DEMOKRASI
  • EKONOMI
  • MILENIAL
  • PENDIDIKAN

© 2024 PT Aksi Indah Pratiwi. All Rights Reserved. | Aksipost.com

Login to your account below

Forgotten Password?

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In