• REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
Minggu, November 9, 2025
Aksipost.com
  • HOME
  • HEADLINE
  • HUKRIM
  • NASIONAL
  • ADVERTORIAL
  • DAERAH
  • DEMOKRASI
  • EKONOMI
  • MILENIAL
  • PENDIDIKAN
No Result
View All Result
  • HOME
  • HEADLINE
  • HUKRIM
  • NASIONAL
  • ADVERTORIAL
  • DAERAH
  • DEMOKRASI
  • EKONOMI
  • MILENIAL
  • PENDIDIKAN
No Result
View All Result
Aksipost.com
No Result
View All Result
Jamaah Masjid Resah Suara Riuh Pasar Obral

Jamaah Masjid Resah Suara Riuh Pasar Obral

11 Juni 2017
in HEADLINE

Kualatungkal, AP – Para jama’ah Masjid Raya Al Muttaqien Kualatungkal merasa tidak nyaman menjalankan ibadah tarawih ditengah riuhnya pasar obral yang didirikan Pemkab Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar),  di Jalan Palembang dan Jalan Imam Bonjol Kualatungkal, memadati sekitar areal Masjid.

Pasar yang digelar setiap tahun menjelang hari Raya Idul Fitri itu terlihat mengepung kawasan Masjid. Tak pelak, umat muslim yang mau berjama’ah ke Masjid terganggu, termasuk parkir kendaraan roda dua maupun empat menjadi sulit.

Berita Lainnya

HUT Kota Sungai Penuh, Al Haris Kampanyekan Fadhil Arief untuk Pilgub Jambi

Jangan Coba-coba Tarik Penumpang Tujuan Kerinci Sungai Penuh, Dishub Kota dan Provinsi Sepakat Tindak Travel Gelap

Tanggapan Dishub Provinsi Jambi soal Travel Gelap Tujuan Kerinci Sungai Penuh

Menurut kererangan Ahmad perwakilan para Jama’ah Masjid Raya mengatakan, pihaknya merasa terganggu keberadaan pasar tersebut. Dikatakannya, kebisingan pasar tentunya mengganggu kekhusyukan jamaah beribadah. Selain itu, akses keluar masuk jamaah maupun tempat parkir yang biasa menggunakan Jalan Imam Bonjol dan Jalan Palembang jelas-jelas terganggu.

Dijelaskannya, para Jama’ah yang hedak beribadah ke Masjid tersebut mereka rata – rata membawa kendaraan roda dua, ruang parkir tidak ada. “Kalau dipaksakan untuk di parkirkan jauh dari lokasi Masjid tersebut para Jama’ah khawatir apabila kendaraannya hilang, seandainya motor tersebut di bawah ke dalam lokasi masjid, para Jema’ah juga kesulitan untuk masuk dan keluarnya kendaraan,”paparnya.

Dikatakannya, penentuan lokasi pasar obral juga tidak melibatkan masyakarat sekitar maupun jamaah Masjid Al-Muttaqien. “Untuk itu kami menolak keberadaan pasar obral ini, dan meminta pasar yang diseputaran Masjid ini dibubarkan,” tegasnya.

Pemerintah menurut dia seakan lepas tangan dengan hal tersebut. “Sekarang kami para jamaah dan masyakarat seakan – akan dibenturkan dengan pedagang, padahal mereka jelas hanya menyewa lapak, yang menentukan Pemkab,”imbuhnya.

Hal senada juga dikatakan Yogi, Pemuda sekitar. “Adanya pasar malam yang menutup Gerbang Pintu Masjid tersebut sangat mengganggu umat islam yang ingin beribadah. Jamaah sangat terganggu karena kebisingan seperti suasana pasar, sebab Masjid tersebut dikelilingi dengan para lapak – lapak pedagang yang tidak beraturan,”ungkapnya.

Ketua KNPI Tanjab Barat ini berharap kepada Dinas terkait agar memindahkan lokasi pasar malam yang menutupi gerbang Masjid. “Tolong perhatikan juga para jamaah masjid, apalagi bulan Ramadan. Hak jamaah untuk beribadah jangan sampai dikorbankan. Kami meminta Bapak Bupati turun tangan, untuk menjaga jangan terjadi hal – hal yang tidak diinginkan,” tandasnya.

Informasi yang dihimpun, kisruh Pasar Obral dengan Jamaah Masjid Raya ini sempat terjadi pada tahun 2015 lalu, dan tidak ada solusi kongkrit dari Pemerintah Kabupaten. Namun pada Tahun 2016 Pasar Obral bulan Ramadan ini dialihkan ke Jalan Asia.

Sayangnya, Pihak Dinas Perindag Kabupaten Tanjab Barat sebagai leading sektor Pasar ini belum bisa dikonfirmasi terkait penolakan Jamaah dan masyarakat sekitar. her

 

 

 

 

 

 

 

 

ShareTweetSend
Previous Post

Oknum Anggota Dewan Nasdem yang Diduga Penista Agama Terus Dikawal

Next Post

SK CPNS PTT Masih Lambat

Related Posts

HUT Kota Sungai Penuh, Al Haris Kampanyekan Fadhil Arief untuk Pilgub Jambi

HUT Kota Sungai Penuh, Al Haris Kampanyekan Fadhil Arief untuk Pilgub Jambi

9 November 2025
Jangan Coba-coba Tarik Penumpang Tujuan Kerinci Sungai Penuh, Dishub Kota dan Provinsi Sepakat Tindak Travel Gelap

Jangan Coba-coba Tarik Penumpang Tujuan Kerinci Sungai Penuh, Dishub Kota dan Provinsi Sepakat Tindak Travel Gelap

1 November 2025
Awas! Travel Gelap Jambi Tujuan Kerinci Sungai Penuh Berkeliaran, Ini Petaka Besar Bagi Penumpang

Tanggapan Dishub Provinsi Jambi soal Travel Gelap Tujuan Kerinci Sungai Penuh

31 Oktober 2025
Awas! Travel Gelap Jambi Tujuan Kerinci Sungai Penuh Berkeliaran, Ini Petaka Besar Bagi Penumpang

Awas! Travel Gelap Jambi Tujuan Kerinci Sungai Penuh Berkeliaran, Ini Petaka Besar Bagi Penumpang

31 Oktober 2025
Jaksa Agung Lantik Sugeng Hariadi sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi

Jaksa Agung Lantik Sugeng Hariadi sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi

23 Oktober 2025
Netizen Kaget Lihat Gelar Baru SE MM Amrizal Anggota DPRD Jambi yang Catut Nomor Ijazah Anggota TNI, Minggu Depan Doktor

Netizen Kaget Lihat Gelar Baru SE MM Amrizal Anggota DPRD Jambi yang Catut Nomor Ijazah Anggota TNI, Minggu Depan Doktor

16 Oktober 2025
  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber

© 2024 PT Aksi Indah Pratiwi. All Rights Reserved. | Aksipost.com

No Result
View All Result
  • HOME
  • HEADLINE
  • HUKRIM
  • NASIONAL
  • ADVERTORIAL
  • DAERAH
  • DEMOKRASI
  • EKONOMI
  • MILENIAL
  • PENDIDIKAN

© 2024 PT Aksi Indah Pratiwi. All Rights Reserved. | Aksipost.com

Login to your account below

Forgotten Password?

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In