• REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
Selasa, November 4, 2025
Aksipost.com
  • HOME
  • HEADLINE
  • HUKRIM
  • NASIONAL
  • ADVERTORIAL
  • DAERAH
  • DEMOKRASI
  • EKONOMI
  • MILENIAL
  • PENDIDIKAN
No Result
View All Result
  • HOME
  • HEADLINE
  • HUKRIM
  • NASIONAL
  • ADVERTORIAL
  • DAERAH
  • DEMOKRASI
  • EKONOMI
  • MILENIAL
  • PENDIDIKAN
No Result
View All Result
Aksipost.com
No Result
View All Result
Tunggakan Wajib Pajak, Bapenda Gandeng Kejaksaan

Tunggakan Wajib Pajak, Bapenda Gandeng Kejaksaan

14 Februari 2019
in HEADLINE

Kualatungkal, AP—Kepala Kejaksaan Negeri Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) menyambut baik atas kerjasama yang dilakukan oleh Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Tanjung Jabung Barat dalam bentuk memberikan Surat Kuasa Khusus (SKK)  terkait tunggakan pajak.

Kajari Tanjabbar, Tri Joko,SH mengatakan,  bantuan hukum memang merupakan permintaan dari Kantor Badan Pendapatan Daerah Tanjabbar, dan Kejaksaan mempunyai kewenangan untuk memberikan pendampingan hukum ataupun pertimbangan hukum, sesuai pasal 30 ayat 2 disebutkan Kejaksaan selain sebagai lembaga penuntut umum juga sebagai jaksa pengacara negara, maka siapapun baik Pemerintah Daerah maupun BUMD ataupun BUMN ini bisa didampingi dengan syarat harus ada surat kuasa khusus (SKK).

Berita Lainnya

Jangan Coba-coba Tarik Penumpang Tujuan Kerinci Sungai Penuh, Dishub Kota dan Provinsi Sepakat Tindak Travel Gelap

Tanggapan Dishub Provinsi Jambi soal Travel Gelap Tujuan Kerinci Sungai Penuh

Awas! Travel Gelap Jambi Tujuan Kerinci Sungai Penuh Berkeliaran, Ini Petaka Besar Bagi Penumpang

“Kalau terkait dengan kantor Badan Pendapatan Daerah Tanjabbar itu terkait permasalahan tunggakan wajib pajak ada sekitar lima SKK yang diminta untuk penagihan wajib pajak yang bandel yang belum membayar pajak sampai sekarang, jadi mereka meminta kepada kita pendampingan dan kita upayakan melalui Kasi Datun,” ungkap Kajari Tri Joko, belum lama ini.

Ada beberapa langkah yang akan diambil Kejari Tanjung Jabung Barat dalam menangani kerjasama SKK tersebut. Pertama pihaknya akan melakukan pendekatan kepada wajib pajak bandel secara persuasive,  sehingga tidak terjadi kendala kendala.

“Yang terpenting tujuannya adalah mereka sebagai wajib pajak mentaati aturan untuk membayar pajak sesuai dengan besaran yang harus diwajibkan,” tegasnya.

Setelah ada SKK kemudian Kejaksaan akan subtitusikan kepada para Kasi khususnya dipimpin Kasi Datun untuk menetukan tim. Selanjutnya langsung bergerak untuk melakukan pemanggilan dan upaya  yang berkaitan dengan tunggakan pajak.

“Dalam undang-undang sudah diatur wajib pajak itu apabila tidak melakukan wajib pajak bisa dilakukan upaya paksa. Tapi kita kan tidak mengikuti undang undang untuk upaya paksa, tapi kita upayakan pendekatan dulu, kendala apa dan siapa tahu dia tidak paham atau lalai. Tapi kalau mereka sudah membandel baru kita ambil tindakan,” tandasnya.

Terpisah, Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Tanjung Jabung Barat Yon Heri,SP,ME mengungkapkan, kerja sama yang dilakukan pihaknya dengan Kejaksaan Negeri Tanjung Jabung Barat guna memberikan surat kuasa khusus (SKK) tersebut sebenarnya dalam rangka menindak lanjuti MoU antara Bupati dengan pak Kajari terkait dengan pendampingan kegiatan yang menggunakan anggaran APBD Kabupaten Tanjab Barat.

Dijelaskan dia, SKK yang diberikan ini terkait meminta bantu dalam pendampingan penagihan kepada penunggak wajib pajak yang ada di Tanjab Barat.

“Setelah kita memberi SKK nanti pihak Kejaksaan akan melakukan pemanggilan kepada wajib pajak dan memberikan penjelasan penjelasan terkait dengan pelanggaran pelanggaran yang dilakukan oleh wajib pajak,” tuturnya.

Tahun ini kata Yon merupakan awal  melakukan tindak lanjut MOU dalam bentuk SKK tahun 2019 dan akan terus dilakukan untuk setiap kejadian penunggakan penunggakan pajak terhadap wajib pajak. “Kita tetap melakukan pelimpahan kepada bagi wajib pajak jika ditagih berulang-ulang sudah dilakukan pendekatan juga tapi tidak ada etikat baik untuk membayar pajak, maka kita serahkan dengan Kejaksaan,” sebutnya.

Penunggak wajib pajak nilainya mencapai ratusan juta rupiah.  Dengan ada SKK tersebut, Yon berharap sektor perpajakan dalam rangka meningkatkan PAD dapat terlaksana dengan baik.

“Harapan kita tentu tingkat kepatuhan wajib pajak akan meningkat, kalau tingkat kepatuhan wajib pajak sudah meningkat tentu penerimaan pajak dan penerimaan PAD secara keluruhan juga akan meningkat,” harapnya. (lj)

ShareTweetSend
Previous Post

Ketua DPR Imbau Pemerintah Atur Tarif Penerbangan

Next Post

Nama Calon Sekda Mulai Mencuat

Related Posts

Jangan Coba-coba Tarik Penumpang Tujuan Kerinci Sungai Penuh, Dishub Kota dan Provinsi Sepakat Tindak Travel Gelap

Jangan Coba-coba Tarik Penumpang Tujuan Kerinci Sungai Penuh, Dishub Kota dan Provinsi Sepakat Tindak Travel Gelap

1 November 2025
Awas! Travel Gelap Jambi Tujuan Kerinci Sungai Penuh Berkeliaran, Ini Petaka Besar Bagi Penumpang

Tanggapan Dishub Provinsi Jambi soal Travel Gelap Tujuan Kerinci Sungai Penuh

31 Oktober 2025
Awas! Travel Gelap Jambi Tujuan Kerinci Sungai Penuh Berkeliaran, Ini Petaka Besar Bagi Penumpang

Awas! Travel Gelap Jambi Tujuan Kerinci Sungai Penuh Berkeliaran, Ini Petaka Besar Bagi Penumpang

31 Oktober 2025
Jaksa Agung Lantik Sugeng Hariadi sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi

Jaksa Agung Lantik Sugeng Hariadi sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi

23 Oktober 2025
Netizen Kaget Lihat Gelar Baru SE MM Amrizal Anggota DPRD Jambi yang Catut Nomor Ijazah Anggota TNI, Minggu Depan Doktor

Netizen Kaget Lihat Gelar Baru SE MM Amrizal Anggota DPRD Jambi yang Catut Nomor Ijazah Anggota TNI, Minggu Depan Doktor

16 Oktober 2025
Sudah Kantongi Izin, Al Haris Segera Lantik 6 Pejabat Eselon II Hasil Lelang, Ini Daftar Namanya

Sudah Kantongi Izin, Al Haris Segera Lantik 6 Pejabat Eselon II Hasil Lelang, Ini Daftar Namanya

16 Oktober 2025
  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber

© 2024 PT Aksi Indah Pratiwi. All Rights Reserved. | Aksipost.com

No Result
View All Result
  • HOME
  • HEADLINE
  • HUKRIM
  • NASIONAL
  • ADVERTORIAL
  • DAERAH
  • DEMOKRASI
  • EKONOMI
  • MILENIAL
  • PENDIDIKAN

© 2024 PT Aksi Indah Pratiwi. All Rights Reserved. | Aksipost.com

Login to your account below

Forgotten Password?

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In