Kualatungkal, AP – Satuan Polisi Lalulintas Polres Tanjab Barat peduli terhadap jalan berlobang di dalam Kota Kualatungkal untuk ditampal menggunakan semen. Hal ini dilakukan secara tidak langsung merupakan petunjuk dari pimpinan Polres Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) kepada Kasatlantas.
Jalan yang rusak ditampal oleh anggota lantas menggunakan seragam lengkap Polisi itu, berlokasi disimpang Polwan Sriwijaya Parit Gompong Lampu Merah Kecamatan Tungkal Ilir yang kondisi nya memperhatikan dan membahayakan bagi pengguna kendaraan jika dibiarkan.
Tujuan ini dilakukan Satlantas Polres Tanjab Barat, tidak lain, guna mencegah terjadi kecelakaan lalulintas terhadap warga pengguna Jalan. Kapolres Tanjab Barat AKBP ADG Sinaga,SIK melalui Kasat Lantas IPTU Bambang Soestyo,SH mengatakan memang pihaknya melakukan penampalan jalan yang berlobang di Jalan Parit Gompong simpang tiga lampu merah Polwan itu dalam rangka menjaga keselamatan masyarakat yang berada dalam Kota Kualatungkal dalam berkendaraan. Dimana lubang yang ada itu jika kita biarkan akan menimbulkan kerawanan yang cukup tinggi, terutama dimalam hari apabila penerangan kurang masyarakat tidak melihat masuk kedalam lobang tentu bisa jatuh.
“Jadi tujuan kita apa untuk menampalan jalan berlobang itu untuk kepentingan masyarakat Kualatungkal secara umum,” ungkap Kasatlantas, Rabu (11/04).
Disebutkan Kasat, Jalan yang berlobang ditampal ini merupakan inisiatif dari pimpinan Polres Tanjab Barat.
“Kita juga menjalankan perintah dari pimpinan pak Kapolres juga langsung memerintahkan saya selaku Kasatlantas, untuk segera menindak lanjuti apabila ada kondisi jalan yang kurang bagus dan berlobang kalau bisa kita atasi atasi dulu sambil menunggu perbaikan yang lebih baik atau permanen dari instansi terkait,” bebernya.
Disisi lain, masih banyak jalan berlobang yang kondisi membahayakan bagi pengguna kendaraan dapat ditindak lanjuti oleh Pemkab melalui Dinas PUPR Tanjab Barat untuk diperbaiki. Mengingiat hal ini sebelum menimbulkan bahaya kecelakaan terhadap warga pengguna Jalan.
“Harapan kita kepada pemerintah atau Dinas PUPR untuk segera menindak lanjuti mana kala ada kondisi jalan yang kurang baik, dan berlobang agar segera ditanggulangi secara cepat, agar tidak menimbulkan kerawanan Laka lantas didaerah tersebut,” tegasnya.(bjg)